www.lakubos.com
Diberdayakan oleh Blogger.

About

Search

Resep Soto Madura Special

Disini kami akan membuka resep rahasia dari resep soto madura yang terkenal tersebut, yang bisa dibilang adalah resep makanan yang mempunyai sejarah panjang dalam resep masakan nusantara


Soto Madura Yang Mempunya Selera Tersendiri

Saat hujan dan udara dingin berangin, semangkuk soto Madura yang gurih panas ini jadi pengobat kangen yang pas. Kuahnya kecokelatan dengan bongkahan potongan daging sapi, beraroma wangi. Disantap dengan nasi pulen berbungkus daun pisang. Uenake poll!

Pulau Madura dan Surabaya memang berdekatan, maka tak heran jika soto Madura juga banyak dibuat oleh orang Surabaya. Nyatanya justru orang Surabaya yang bikin soto Madura jadi tersohor. Mungkin juga karena rasanya yang khas membuat soto ini digemari oleh banyak orang.

Disini kami akan membuka resep rahasia dari resep soto madura yang terkenal tersebut, yang bisa dibilang adalah resep makanan yang mempunyai sejarah panjang dalam resep masakan nusantara ini dan sudah menjadi masakan khas indonesia.

Resep Soto Madura Enak Asli Ramuan Madura

Bahan :

    * 250 gram daging sandung lamur
    * 2.500 ml air
    * 150 gram babat
    * 100 gram usus sapi
    * 100 gram paru, direbus
    * 2 lembar daun salam
    * 3 cm lengkuas
    * 1 sendok teh garam
    * 2 batang serai, dimemarkan
    * 5 lembar daun jeruk
    * 50 gram soun, direndam air hangat, tiriskan
    * 2 batang daun bawang, diiris halus
    * 1 batang daun seledri, diiris halus
    * 2 sendok makan bawang goreng untuk taburan
    * 2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus :

    * 1 cm jahe
    * 1 cm kunyit, dibakar
    * 1 sendok teh merica
    * 4 siung bawang putih
    * 5 1/2 sendok teh garam
    * 12 buah bawang merah
    * 4 butir kemiri, disangrai
    * 1 cm lengkuas
    * 1 1/2 sendok teh ketumbar
    * 2 1/4 sendok teh gula pasir

Bahan sambal :

    * 5 buah cabai merah, direbus
    * 3 buah cabai rawit, direbus
    * 1/4 sendok teh garam
    * 2 butir kemiri, disangrai

Cara Membuat Resep Soto Madura Enak Asli Ramuan Madura :

   1. Rebus daging dalam 2.500 ml air hingga lunak. Angkat. Ukur kaldunya 2.000 ml.
   2. Presto babat, usus sapi, garam, daun salam, dan lengkuas dalam 1 liter air.
   3. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan kaldu. Didihkan. Masukkan daging dan jerohan.
   4. Sajikan bersama soun, daun bawang, seledri, dan bawang goreng.
   5. Hidangkan dengan sambal, kecap, dan jeruk nipis.
[Sumber Tulisan] http://www.google.co.id/imgres?imgurl=https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjzfZBub09sSMei3IOAMpiXy6wySXi8rPMfnTOqeFFJxnielirbwIkUdaFKAMEqG2Gy7Tww9-XNPumlm5XBialdh0OdsyqdSJhXQG0QQ0gX1vru6Vuef9ZV89iAosi0uzly4xbRTwI8xzQ/s1600/RESEP%252BSOTO%252BMADURA%252BASLI%252BENAK.jpg&imgrefurl=http://kreasimasakan.blogspot.com/2011/11/resep-soto-madura-asli-enak.html&h=338&w=450&sz=33&tbnid=G53rj90aMoMeiM:&tbnh=86&tbnw=114&prev=/search%3Fq%3Dresep%2Bsoto%2Bmadura%2Benak%26tbm%3Disch%26tbo%3Du&zoom=1&q=resep+soto+madura+enak&usg=__XunRIP_73SxKB_MdXwPAnBD--Tk=&hl=id&sa=X&ei=_utcUZj0J5GIrAea4oDADg&ved=0CC0Q9QEwBQ






Ditulis oleh: Unknown - Jumat, 05 April 2013