www.lakubos.com
Diberdayakan oleh Blogger.

About

Search

Penelitian : Stres Bekerja Tidak Terkait Kanker

Para ilmuwan menyatakan bahwa tidak ada hubungan antara stres pekerjaan dengan risiko berkembangnya kanker kolorektal, kanker paru-paru, kanker payudara, atau kanker prostat.

Sekitar 90 persen dari keempat jenis kanker tersebut terkait dengan faktor lingkungan. Menurut ilmuwan, faktor-faktor lingkungan tersebut diantaranya seperti radiasi UV dan asap tembakau. Sementara, faktor psikologis seperti stres tidak diakui oleh ilmuwan sebagai faktor penyebab kanker.
Oleh karena itu, para ilmuwan dari IPD-Work Consortium, yang dipimpin oleh Finnish Institute of Occupational Health dan University College London, melakukan meta-analisis dari 12 studi sebelumnya.
Penelitian ini melibatkan 116.000 partisipan berusia 17-70 tahun, dari Finlandia, Perancis, Belanda, Swedia, Denmark, dan Inggris.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sekitar 5.765 dari 116.056 partisipan (sekitar 5 persennya) telah terkena beberapa jenis kanker tersebut dalam rata-rata 12-tahun. Namun, para peneliti tidak menemukan bukti hubungan antara stres bekerja dan risiko kanker
[sumber]
Ditulis oleh: nGalesser - Kamis, 14 Februari 2013